4 Cara Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan Dengan DDNS, IP Publik dan HP

Cara Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan - Mikrotik adalah sebuah software yang digunakan untuk membuat komputer menjadi sebuah router jaringan. Dimana para pengguna nantinya dapat melakukan berbagai macam pengaturan terhadap jaringan tersebut.

Beberapa pengaturan yang umumnya dapat dilakukan melalui mikrotik diantaranya adalah mengatur kecepatan atau bandwith dari setiap komputer, memblokir situs yang tidak ingin diakses, dapat juga Setting DNS Mikrotik dan beberapa hal lainnya.

Karena komputer yang digunakan sebagai router jaringan menggunakan mikrotik merupakan salah satu komputer penting, maka tidak jarang seseoran ingin tetap dapat mengakses komputer tersebut dari luar jaringan atau jarak jauh.

Agar komputer router tersebut tetap dapat terpantu dengan baik, meskipun pemilik komputer tersebut sedang berada di luar jaringan. Lantas bagaimana cara remote mikrotik dari luar jaringan atau dari jarak jauh?

Cara Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan

Apa Itu Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan

Seperti yang sudah kami jelaskan sedikit diatas, remote mikrotik dari luar jaringan adalah mengakses komputer mikrotik dari jarak jauh atau dari luar jaringan. Hal tersebut bertujuan agar komputer tersebut tetap dapat terpantau oleh pemilik.

Meskipun pemilik mengendalikan atau mengakses komputer tersebut dari luar jaringan atau jarak jauh, namun kemampuan akses yang diberikan masih tetap sama saja. Bahkan pemilik juga tetap dapat melakukan settingan mikrotik secara lengkap.

Alat Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan

Lantas apa saja alat remote mikrtoik dari luar jaringan itu sendiri? Pada cara remote mikrotik dari luar jaringan yang akan kami berikan pada kesempatan ini akan menggunakan 4 (empat) alat, yaitu DDNS, IP Publik IP Cloud dan juga aplikasi teamviewer.

Untuk kalian yang ingin mengakses mikrotik dari jarak jauh tinggal memilih salah satu dari ketiga alat tersebut. Karena kemampuan ketiga alat tersebut kurang lebih sama saja, sehingga kalian bisa memilih alat yang nyaman digunakan oleh kalian.

Cara Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan

Setelah mengetahui apa itu remote mikrotik dari luar jaringan dan alat apa saja yang digunakan, maka saatnya kembali ke pokok pembahasan yaitu cara remote mikrotik dari jarak jauh. Dimana kami akan memberikan 4 cara remote mikrotik dari jarak jauh sesuai dengan alat yang kami sebutkan diatas.

Cara Remote Mikrotik Jarak Jauh Dengan DDNS

Cara pertama yang akan kami berikan ialah menggunakan DDNS Tunnel.my.id. Dimana metode ini akan membuat IP public pada mikrotik terus terupdate secara dinamis sehingga tetap terkoneksi dengan DNS.

Adapun cara remote mikrotik dari luar jaringan menggunakan DDNS Tunnel.my.id adalah sebagai beriku:

  • Silahkan kalian kunjungi terlebih dahulu Tunnel.my.id setelah itu silahkan registrasi.
  • Setelah itu silahkan buka menu Add DDNS.
  • Kemudian masukan subdomain yang digunakan, lalu Simpan.
  • Setelah itu akan terlihat subdomain dan URL update yang baru dibuat.


  • Selanjutnya silahkan buka aplikasi winbox pada komputer mikrotik.
  • Kemudian pilih menu System - Scheduller.
  • Lalu masukan kode berikut : /tool fetch url=http://members.tunnel.my.id/ddns/bangcopo/URL_Subdomain_anda mode=http


  • Terakhir tinggal mengatur interval scheduller sesuai dengan kebutuhan, misalnya 10 menit.

Cara Remote Mikrotik Jarak Jauh Dengan IP Publik

Cara remote mikrotik selanjutnya ialah menggunakan IP publik. Dimana IP tersebut bisa diakses dimana saja, sehingga perangkat apa saja yang mengakses IP tersebut sama halnya dengan mengakses komputer router yang digunakan.

Untuk melakukan settingan IP publik pada mikrotik bisa melakukan pengaturan pada bagian winbox, kemudian pilih menu IP dilanjutkan dengan memilih menu Address. Kemudian isilah data sesuai kebutuhan dan pada bagian interface gunakan interface yang terkoneksi dengan ISP atau internet.

Setelah melakukan settingan IP publik pada mikrotik, maka kalian cukup mengakses IP publik tersebut dari mana saja dan perangkat apa saja (hp atau desktop).

Cara Remote Mikrotik Jarak Jauh Dengan IP Cloud Mikrotik

Cara selanjutnya ialah menggunakan IP cloud mikrotik, dimana cara ini tidak berbeda jauh dengan cara remote mikrotik menggunakan DDNS tunnel atau IP publik. Hanya saja, IP yang digunakan merupakan IP cloud dari mikrotik.

Adapun cara setting IP cloud mikrotik dapat dilakukan sebagai berikut:

  • Silahkan buka aplikasi Winbox.
  • Kemudian pilih menu IP dan dilanjutkan dengan pilih menu Cloud.
  • Setelah itu centang pada bagian "DDNS Enable" dan "Update Time".
  • Selanjutnya akan ada DNS name, silahkan simpan DNS name yang ada. Karena DNS name tersebut yang nantinya digunakan untuk remote mikrotik dari luar jaringan.

Cara Remote Mikrotik Jarak Jauh Dengan Teamviewer

Cara terakhir untuk remote mikrotik dari luar jaringan ialah menggunakan bantuan aplikasi teamviewer, dimana cara ini berbeda dengan ketiga cara diatas. Cara ini tidak secara khusus meremote jaringan mikrotik, akan tetapi meremote komputer router yang digunakan.

Cara remote mikrotik menggunakan teamviewer sangatlah mudah, kalian cukup menginstal aplikasi tersebut pada komputer jaringan yang digunakan dan perangkat yang ingin digunakan untuk meremote, misalnya dari hp atau laptop.

Setelah aplikasi teamviewer terinstal pada kedua perangkat, silahkan buka aplikasi teamviewer pada komputer mikrotik. Lalu salin User ID dan Password yang ada, selanjutnya tinggal masukan User ID dan Password pada perangkat yang digunakan meremote.

Kesimpulan

Kami rasa cukup sekian dulu informasi tentang cara remote mikrotik dari luar jaringan yang sekiranya dapat Inpaketin.com berikan pada kesempatan hari ini, kami harap informasi yang baru saja kami berikan diatas bisa membantu kalian semua.

Posting Komentar untuk "4 Cara Remote Mikrotik Dari Luar Jaringan Dengan DDNS, IP Publik dan HP"